3 Cara Mengecek Kesehatan Baterai Xiaomi Masih Bagus/Tidak

Smartphone salah satu jenis elektronik yang mempunyai penyimpanan daya dan tersimpan pada baterai. Kendala yang sering dijumpai yaitu penurunan performa hingga kehilangan daya. Lalu bagaimana cara mengecek kesehatan baterai Xiaomi?

Kapasitas teknologi baterai juga bisa mempengaruhi pemakaian dan kesehatan baterai Android khususnya Xiaomi. Untuk mengatasi kendala tersebut, pengguna perlu mengidentifikasi dari awal melalui sistem maupun aplikasi tambahan.

Beberapa cara yang wajib diketahui oleh pengguna HP Xiaomi agar performa dan daya tahan baterai bisa stabil dan tidak mengalami masalah yang muncul seperti sering lowbat. Pengguna wajib coba cara berikut ini.

Cara Mengecek Kesehatan Baterai Xiaomi

Kesehatan baterai menjadi salah satu indikator yang bisa dilihat untuk mengetahui kondisi HP yang sebenarnya. Namun, belum banyak yang paham mengenai cara untuk cek kesehatan baterai HP ini. Cara mengecek kesehatan baterai Xiaomi sebagai berikut:

1. Melalui Sistem yang Sudah Tersedia atau Dial Code

  • Silahkan buka pada menu panggilan maupun telepon di HP Xiaomi.
  • Lanjutkan dengan mengetik kode *#*#4636#*#*.

Lanjutkan dengan mengetik kode 4636

  • Tinggal menunggu saja pada proses buka menu sistem HP Xiaomi.

Tinggal menunggu saja pada proses buka menu sistem HP Xiaomi

  • Kemudian pilih dan klik battery informasi atau battery statistic.
  • Secara otomatis akan muncul indikator baterai HP Xiaomi pengguna.

Beberapa pada HP Xiaomi dengan versi OS tertentu tidak menampilkan info baterai melalui sistem. Untuk itu perlu adanya aplikasi tambahan yang harus dilakukan supaya bisa mengecek kesehatan baterai secara berkala.

2. Melalui Aplikasi Tambahan

Cara mengecek kesehatan baterai HP Xiaomi melalui aplikasi tambahan. Agar bisa memantau baterai sesuai dengan kebutuhan pengguna:

  • Download dan langsung install aplikasi Accu Battery pada Google Play Store terlebih dahulu.

Download dan langsung install aplikasi Accu Battery pada Google Play Store terlebih dahulu.

  • Lanjutkan dengan mengaktifkan aplikasi AccuBbattery.
  • Pastikan baterai HP Xiaomi pengguna berada pada 0 %.
  • Kemudian menyambungkan HP Android ke kabel charger seperti pengguna mengecas HP.
  • Kemudian aktifkan kembali HP Xiaomi yang sudah mati, silahkan tunggu hingga 100 %.
  • Bila sudah terisi 100 % langsung saja melepas charger HP Xiaominya.
  • Lanjutkan untuk membuka aplikasi Accu Battery yang sudah di install tadi.
  • Pengguna akan mendapatkan informasi kesehatan baterai HP Android yang muncul pada aplikasi tersebut.

Pengguna akan mendapatkan informasi kesehatan baterai HP Android yang muncul pada aplikasi tersebut

 

Accu Battery sebuah aplikasi yang digunakan untuk mengetahui kondisi baterai HP apakah masih sehat atau sudah rusak. Sebenarnya aplikasi ini bisa dipasang untuk beberapa jenis HP, baik dengan sistem baterai tanam maupun tidak.

Ada cara yang paling mudah cara mengecek kesehatan baterai Xiaomi yaitu melalui pemeriksaan fisik HP Xiaomi. Bila pengguna amati pada bentuk HP yang sudah terlihat kembung, itu tandanya performa baterai sudah tidak sehat lagi.

3. Membuka File untuk Set Up HP Xiaomi

  • Buka pengaturan, lanjutkan dengan scroll ke bawah hingga menemukan pilihan tentang

Buka pengaturan, lanjutkan dengan scroll ke bawah hingga menemukan pilihan tentang

  • Kemudian pada jendela baru pilih dan klik All Space dimana pengguna akan menemukan jendela pengaturan lainnya.
  • Setelah membuka jendela All Space, pengguna menemukan spesifikasi pada HP Xiaomi yang memuat informasi tentang Prosesor Device, Ukuran RAM, Versi Android dan Versi MIUI. Disini juga akan ditemukan CPU.
  • Selanjutnya mengecek kesehatan baterai pada HP Xiaomi, hanya dengan klik CPU sebanyak 5 kali secara cepat.
  • Maka ketika sedang menjalankan pilihan ini, HP akan membuat laporan bug
  • Setelah itu, lanjutkan dengan klik Agree atau OK untuk memberikan akses jika diminta. Tunggu proses bug ini hanya dengan menunggu loading selesai saja.
  • Bila proses sudah complete, pengguna bisa membuka laporan bug yang sudah dibuat tadi.
  • Pada umumnya, file yang diawali dengan nama bug report dan tanggal pembuatan laporan. Berikut ini format laporan bug dalam bentuk .zip.

Pada umumnya, file yang diawali dengan nama bug report dan tanggal pembuatan laporan

Misalnya saja:

bugreport -2021-07-26-115731.zip.

Bug report yang sudah berbentuk zip. Bila pengguna sudah membuka bug report maka perlu membuka file selanjutnya yaitu bugreport_umi dilengkapi kombinasi angka dan huruf format .zip.

Sebagai contoh:

bugreport -umi-id-200727.0-2022-07-26-12-56-30.zip.

  • Selanjutnya pengguna bisa buka atau Ekstrak File tadi sampai tersedia sub folder yang ada di dalamnya. Pengguna akan mendapatkan banyak file dikarenakan format .zip merupakan kumpulan dari banyak file.
  • Menemukan file yang berformat TXT, yaitu format file yang berisi tulisan dan kode tertentu. Ketika membuka file txt maka akan mendapatkan banyak sekali teks yang berisi tentang informasi HP Xiaomi tersebut.
  • Lanjutkan dengan klik satu kali saja untuk membuka file txt
  • Pengguna tinggal menunggu saja proses loadingnya hingga file memuat dengan sempurna.
  • Kemudian pengguna bisa mengecek kesehatan baterai disini yaitu ditandai dengan kode healthd. Dimana kode tersebut berada di dalam file format .txt yang sudah di ekstrak sebelumnya.
  • Pada tahap terakhir mengecek kesehatan baterai HP Xiaomi yaitu menemukan kode fc.
  • Temukan kode fc=diikuti angka, maka itulah kesehatan baterai HP. Contohnya fc=3387000 maka kapasitas baterai 3.387 mAH.

Bandingkan saja dengan kapasitas baterai ketika pertama kali membeli apabila mengalami perubahan maka kesehatan baterai sudah mengalami penurunan.

Menggunakan cara ini cukup panjang dan rumit sehingga memerlukan waktu yang cukup lama. Namun, tenang saja masih ada beberapa cara mengecek kesehatan baterai Xiaomi secara cepat sehingga bisa lebih efektif dan mudah.

Ciri-Ciri Penggunaan Baterai Xiaomi yang Menurun

Ciri-Ciri Penggunaan Baterai Xiaomi yang Menurun

Ciri-ciri HP Xiaomi yang sudah mulai menurun penggunaan baterainya adalah sebagai berikut:

  • Persentase pada baterai sudah mulai sering berkurang secara cepat dan drastis dalam waktu yang singkat saja.
  • HP Xiaomi sering mati sendiri secara tiba-tiba.
  • Ketika melakukan pengisian baterai, kenaikan persentase baterai sangat lambat.
  • Layar HP Xiaomi sering berkedip-kedip atau touchscreen sering bergerak sendiri. Hal ini terjadi akibat tegangan baterai tersebut sudah tidak stabil.
  • Melepas charger sehabis melakukan pengisian, tiba-tiba baterai HP langsung drop atau habis.
  • Biasanya bentuk belakang HP akan berubah atau kembung.
  • Pada umumnya HP terasa panas padahal tidak sedang digunakan.
  • Hal yang paling parah adalah HP Xiaomi sudah mati total. Hal ini terjadi karena keadaan baterai yang benar-benar sudah rusak sehingga daya baterai sudah tidak terisi lagi.

Upaya Agar Baterai Xiaomi Awet

Upaya Agar Baterai Xiaomi Awet

Untuk menghindari masalah baterai seperti cepat habis, penurunan performa baterai, pengguna bisa melakukan upaya-upaya berikut ini agar lebih awet:

  • Menggunakan wallpaper yang tidak bergerak sehingga baterai lebih awet karena wallpaper bergerak juga bisa membuat baterai cepat habis.
  • Menggunakan mode gelap atau layar redup saja.
  • Mengatur batas penggunaan baterai ketika menggunakan aplikasi yang bisa menghabiskan daya tahan baterai
  • Mengaktifkan mode hemat daya
  • Menyesuaikan kecerahan layar standar
  • Menonaktifkan bluetooth, GPS, atau yang lainnya yang berada di bar notifikasi jika tidak digunakan.
  • Tidak menggunakan baterai HP hingga habis, sebaiknya jika sudah 5-10 % silahkan lakukan pengisian daya.
  • Tutup jendela semua aplikasi jika sudah tidak digunakan.

Beberapa cara mengecek kesehatan baterai Xiaomi di atas bisa menjadi referensi pengguna jika sewaktu-waktu HP Xiaomi mengalami seperti mudah lowbat, HP cepat panas, dan lainnya. Langsung dan segera cek kesehatan baterainya sebelum terlambat.

Bagikan Postingan: